Jumat, 22 Oktober 2010

Rooney Tetap di Old trafford

 Setelah selama sepekan ini berita tentang wacana kepergian Wayne Rooney dari Old Trafford kencang berhembus, akhirnya Rooney membuat keputusan untuk terus bertahan di United dan menambah durasi kontraknya sampai 2015 nanti
      Rooney yang sempat menyatakan ingin pergi karena United menurutnya tidak memiliki gairah lagi untuk meraih banyak gelar, kini menerima tantangan baru yang diberikan oleh sang Manajer SIr Alex ferguson untuk menjadi mentor untuk para pemain muda setab merah seperti Javier Hernandes, Frederico Macheda, Darren Gibson dan beberapa punggawa muda United.
      Dalam kesempatan itu Rooney juga menyampaikan permintaan maafnya ke manajemen, Staff pelatih, Peamain dan juga fans setia red devils. Sebaliknya dia juga memuji pelatih Sir Alex  sebagai pelatih jenius dan mengerti akan jiwa pemain yang dibinanya.
      Menurut Fergie keputusan Rooney sudah tepat dan dia juga menjelaskan bagaimana sebenarnya banyak pemain yang baru merasakan kalau dia dan klub saling membutuhkan saat pemain tersebut sudah meninggalkan tim yang telah lama di belanya.
     Rooney sendiri sudah bergabung dengan United sejak 2004 silam. Dan sejak kepergian Ronaldo, Wazza digadang-gadang sebagai ikon baru United. Bahkan sempat ada wacana untuk menunjuk Rooney sebagai kapten United di masa depan.
    Dengan keputusan perpanjangan kontrak ini berarti pupus sudah angan-angan The Citizen, Madrid, barca dan Chelsea untuk mendaptkan tanda tangan pemain binaan akademi sepakbola Evertoon tersebut.
    Berita ini juga menumbuhkan harapan baru bagi Fans the Red Devils agar prestasi klub segera kembali ke jalur kemenangan seperti musim kemarin.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...